2018

Cara Pemasangan Bondek & Floordeck
Cara Pemasangan Bondek & Floordeck.

Keuntungannya Menggunakan Pelat Bondek?
Untuk proyek skala besar dengan luasan lantai yang besar dan tipikal, penggunaan pelat bondek jelas lebih menguntungkan dibanding menggunakan pelat lantai konvensional. Karena lebih menghemat waktu, tenaga, dan biaya.
Bondek merupakan bekisting tetap sekaligus sebagai tulangan bawah (tulangan lapangan) pada struktur lantai. Sedangkan tulangan tumpuan dan tulangan susut sebaiknya menggunakan wiremesh (lebih praktis sekaligus).
Bagaimana cara pemasangan bondek yang benar?
Hal yang paling mendasar dari cara pemasangan bondek adalah bondek lebih efektif dipasang pada arah pendek bentang balok. Seperti pada gambar layout lantai berikut: Oleh karena itu bondek disebut juga pelat satu arah.
Cara pemasangan bondek pada struktur beton dan struktur baja tidaklah jauh berbeda. Berikut adalah urutan-urutannya:
- Pasang penyangga sementara jika dibutuhkan. Dibutuhkan atau tidak penyangga, setiap produk bondek ada standarnya.
- Letakkan bondek diatas penyangga sementara dan diatas balok. Bondek menumpu minimal 2.5 cm ditepi balok.
- Pasang end stop untuk bagian tepi bondek untuk melindungi beton dari tumpah.
- Perkaku antar bondek yang sejajar dengan penjepit khusus bondek.
- Gelar wiremesh / tulangan atas.
- Pelat bondek siap dicor.
Bagaimana menghitung kekuatan pelat bondek?
Cara paling mudah adalah dengan melihat brosur yang dikeluarkan oleh produsennya.
Karena bondek adalah produk pabrik, maka ia sudah ada standar tersendiri untuk kekuatannya. Misalnya seperti pada tabel salah satu produk pelat deck berikut:
Cara menghitung:
Itulah sekilas tulisan tentang cara pemasangan bondek. Semoga bermanfaat untuk kita semua.
Jika ada saran silakan tulis di kolom komentar. Terimakasih.
